Showing posts with label Tips Ujian Nasional. Show all posts
Showing posts with label Tips Ujian Nasional. Show all posts

6 April 2011

Tips Ujian Nasional


Ujian Nasional mungkin menjadi momok yang mengerikan bagi sebagian pelajar karena Kelulusan ditentukan melalui ujian nasional namun sekarang mungkin sedikit bisa berlega diri karena Nilai Kelulusan juga diambil dari nilai raport dan ujian sekolah. Tapi jangan bersantai dulu karena kita harus menghadapi UN (Ujian Nasional) yang jika kita tidak siap kita akan tersingkir. Nah untuk itu saya ingin membagi sedikit tips kepada pembaca dalam menghadapi UN yang saya rangkum dari berbagai sumber dan salah satunya adalah pesan yang disampaikan Guru Mata Pelajaran Bahasa indonesia saya Yaitu Ibu Sri Hastuti (salah satu guru SMK 1 Kedungwuni). Berikut ini tips-tips yang mungkin dapat membantu anda dalam menghadapi ujian nasional :
  1. Yang tidak mungkin untuk ditinggalkan adalah berdo'a karena kita hanyalah manusia biasa, semua ketentuan adalah kehendak Allah SWT.
  2. Belajar tekun juga merupakan kegiatan yang tidak mungkin untuk ditinggalkan dalam menghadapi Ujian Nasional, namun ketika mendekati waktu ujian jangan gunakan Pikiran anda untuk berpikir yang terlalu berat atau membebani Pikiran kita, sesekali anda melakukan Refreshing untuk menyegarkan pikiran anda dari kejenuhan.
  3. Rajinl-rajinlah melatih kemampuan anda dengan mengerjakan soal-soal latihan (usahakan dengan sistem belajar kelompok) dan mengikuti try out agar kita mengetahui seberapa kemampuan kita dalam mengerjakan soal (tidak menyontek) dan materi mana saja yang belum kita ketahui/kuasai.
  4. Malam hari sebelum UN sebaiknya jangan digunakan untuk belajar yang terlalu berat, hanya sekedar mengingat kembali materi yang telah kita kuasai sebelumnya agar [ikiran kita tidak twerbebani. Sebab pikiran yang terbebani akan sulit untuk mengerjakan soal-soal UN meskipun untuk soal-soal yang mudah. Dan yakinlah bahwa bekal yang telah kita siapkan sudah cukup karena tanpa kita sadari rasa optimis dapat membantu kita dalam segi mental kita agar tidak grogi dalam menghadapi UN.
  5. Yang tidak kalah pentingnya adalah alat tulis. Persiapkan segala peralatan tulis dan peralatan lainnya untuk menghadapi UN seperti Pensil 2B (Pastikan yang asli dan usahakan membawa lebih dari satu yang sudah diraut), karet hapus (stip), alas untuk mengerjakan soal (untuk mencegah kemungkinan terjadi LJK robek/rusak), Bolpen (mengisi daftar hadir), Sapu tangan (untuk mengelap keringat kita agar tidak mengotori LJK), Nomor Ujian,
  6. Bangunlah lebih awal (sekitar jam 3 pagi) pada hari dilaksanakannya UN dan lakukanlah sholat tahajud/sholat hajat agar kita diberi kekuatan dan kemudahan dalam menghadapi UN oleh Allah SWT karena pada waktu ini adalah waktu yang mustajab.
  7. Sebelum berangkat jangan lupa sarapan karena konsentrasi akan sulit jika perut kita lapar dan jangan lupa meminta do'a restu kepada orang tua kita terlebih ibu kita (seperti kata H. Rhoma irama ibu adalah tempat keramat dan orang yang melahirkan kita) agar kita diberi kemudahan dalam mengerjakan soal-soal oleh Allah SWT.
  8. Datanglah lebih awal karena jika kita datang terlambat waktu kita untuk mengerjakan soal sudah terbuang percuma ditambah lagi kita kelelahan karena terburu-buru datang ke tempat dilakanakannya ujian sehingga konsentrasi kita buyar (kacau).
  9. Setelah mendapatkan LJK, identitas, nomor, Kode soal dan lain sebagainya langsung diisi sesuai ketentuan. ingat !! jangan menunda-nunda untuk mengefisienkan waktu.
  10. Mulailah dengan do'a dan mengerjakan dari nomor 1-50, Tapi ingat!!! jangan hanya menandai jawaban yang sudah yakin, langsung dihitamkan dan jangan terhenti/terpaut pada soal yang sulit karena hanya akan menyia-nyiakan waktu saja. Soal yang kita anggap sulit langsung ditinggal, kerjakanlah soal-soal yang kita anggap mudah saja. Dengan tehnik seperti ini mungkin pada rotasi pertama kita hanya dapat menjawab 10 soal yang sudah pasti benar karena kita sudah yakin, lakukanlah berulang-ulang dari nomor 1-50 kembali 1-50 (yang sudah dikerjakan jangan dibaca lagi), sehingga pada saat waktu ujian kurang sedikit(hampir habis) soal sudah banyak yang kita kerjakan dan kita lebih yakin insya ALLAH. (tehnik ini pernah diuji pada saat seleksi pemilihan peserta Olimpiade, berlaku untuk soal pilihan ganda). ingat!! Untuk memilih suatu jawaban yang benar kita harus bisa menyalahkan jawaban yang lain dengan alasan yang tepat dan jangan sampai ada yang belum kita kerjakan serta teliti sebelum dikumpulkan.
  11. Akhiri dengan do'a pula dan jangan pernah membahas tentang soal yang tadi kita kerjakan karena hal ini tidak akan merubah apapun justru anda akan kecewa ketika nantinya anda tahu ada jawaban anda yang salah dan hanya akan membebani pikiran anda sehingga berpengaruh juga pada ujian besoknya.
    Ingat yang mengoreksi lembar jawaban kita sebenarnya bukanlah scanner atau petugas koreksi atau yang lainnya, yang mengoreksi jawaban kita sebenernya adalah Tuhan kita, Allah SWT. Dia menilai apakah kita pantas mendapatkan hasil yang maksimal atau tidak Allah akan menilai usaha kita dalam menempuh ujian ini.

itulah tips yang dapat saya bagi. . "ingat usaha kita belum selesai sebelum pengumuman kelulusan dan teruslah berdo'a."


Sukses UN